021-92916067 sales@kliknklik.com

Manufaktur Jerman Tawarkan Smartphone Modular Yang Bisa Jalankan Android Dan Windows 10

Share it Please
Beberapa dari anda pasti sudah mengenal dengan salah satu project dari Google yang berhubungan dengan pernagkat Handphone atau Smartphone, ya project Ara yang sebenarnya telah diketahui beberapa waktu yang lalu. Serupa tapi tak sama salah satu manufaktur asal Jerman pun mengungkapkan sebuah konsep Smartphone modular, konsep ini diberinama dengan Shift5+. Smartphone Shift5+ ini dapat beroperasi dengan baik pada dua platform ternama yaitu Android dan juga Windows 10.

Namun jangan salah pengertian, maksud dari dapat beroperasi dengan baik pada dua platform Android dan Windows 10 bukan berate Smartphone ini memiliki kemampuan dual boot akan tetapi pengguna dapat memilih penggunaan platform mana yang lebih disukai ketika memesan perangkat yang satu ini. Dengan kata lain pengguna tidak bisa tiba- tiba merubah platform yang telah digunakan sejak awal.

kliknklik

Menurut manufaktur tersebut perangkat Smartphone modular ini akan siap untuk mulai dipreorder pada bulan Desember mendatang. Mengenai permasalahan berapa harga yang akan diusung oleh perangkat Smartphone ini yaitu sekitar € 399 atau sekitar $ 342. Meski tidak sefleksibel konsep Ara Phone yang dihadirkan oleh Google perangkat ini juga memiliki konsep yang memungkinkan penggunanya dengan mudah mengganti berbagai komponen seperti baterai, layar, dan komponen- komponen penting lainnya.

Shift5+ ini akan diperkuat dengan prosesor Qualcomm, dengan dukungan RAM sebesar 2 GB, kapasitas penyimpanan sebesar 32 GB, kamera depan 5 MP, kamera belakang 13 MP, ditenagai dengan baterai berkapasitas 3000 mAh dan juga akan memiliki layar berukuran 5 Inci IPS.


0 comments:

Post a Comment